Bondowoso, 03 September 2024 – MA ATQIA Bondowoso dengan penuh antusias menerima sembilan mahasiswa Program Pengenalan Lapangan Pendidikan (PLP) dari UIN KHAS Jember pada hari ini. Para mahasiswa yang berada di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Dr. KH Madzkur Damiri, M.Si, akan melaksanakan program PLP mereka di lingkungan MA ATQIA selama beberapa minggu ke depan.
Kegiatan penerimaan diawali dengan sambutan hangat dari Kepala MA ATQIA Bondowoso, Bapak Agus Riyadi, M.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh UIN KHAS Jember kepada MA ATQIA sebagai salah satu lokasi pelaksanaan PLP. “Kami sangat bangga dapat berpartisipasi dalam proses pendidikan calon-calon pendidik masa depan. Semoga kehadiran para mahasiswa PLP ini dapat memberikan kontribusi positif dan menambah semangat baru di lingkungan MA ATQIA,” ujar beliau.
Dr. KH Madzkur Damiri, M.S.i, selaku DPL, juga memberikan sambutan yang penuh motivasi kepada para mahasiswa. Beliau menekankan pentingnya pengalaman langsung di lapangan untuk mengasah keterampilan dan kompetensi sebagai pendidik. “PLP ini merupakan kesempatan bagi kalian untuk mengaplikasikan teori yang telah dipelajari di kampus ke dalam praktik nyata di lapangan. Manfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk mengembangkan diri,” ungkapnya.
Selama pelaksanaan PLP, kesembilan mahasiswa tersebut akan terlibat dalam berbagai kegiatan di MA ATQIA Bondowoso, termasuk pengajaran, bimbingan siswa, serta partisipasi dalam kegiatan keagamaan dan sosial di lingkungan sekolah. Selain itu, mereka juga diharapkan dapat memberikan inovasi serta ide-ide kreatif yang dapat memperkaya proses pembelajaran di MA ATQIA.
Kegiatan penerimaan diakhiri dengan doa bersama dan sesi foto di depan Musholla MA ATQIA Bondowoso, yang menandai dimulainya kegiatan PLP bagi para mahasiswa.
Demikian berita ini disampaikan, semoga kegiatan PLP ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat.